2008_07_31 Percaya Mimpi Gak ?



Gambar diambil di sini

Percaya mimpi gak??


23.08.2008
2 malam yang lalu, aku mimpi liat matahari gueeeeddddeeee banget, plus ada anaknya matahari kecil kecil 3, mengitari di matahari. Cahayanya kuning keemasan sedikit orange. Cantik sih, cuman karena besarnya .. keliatan serem aja.

Mataharinya kayak berdiri di tepian bumi dan aku berdiri di dekat tepian itu. Lalu ada cewek cantik semampai, yang bermain di tepi pantai bebatuan di sisi yang berbeda. Nampak asyik bermain dengan deburan ombak. Aku hanya berdiri di dekat pohon kurus yang ada disekitar itu.



31. 07.2008
Semalam aku bermimpi banyak. Ada yang dimarahin orang, ada yang berantem sama orang, ada yang mimpi makan enak .. ada yang mimpi jalan jalan ke tempat yang indah .. mimpi hantu .. macam macam.


Katanya mimpi itu bunga tidur .. terutama bila kita letih atau banyak fikiran. Tapi ada juga yang mimpi merupakan firasat atau mempunyai arti tersendiri.

Aku pernah mimpi digigit ular .. katanya ada yang gak suka ma kita. Kalo dililit ular, ketemu jodohnya .. hi hi .. . Trus kalo mimpi .. nangkep ikan, , makan kotoran *Eghhh* dan mimpi mendapat bayi, akan menerima suatu rizki besar. Kalau mimpi menangkap burung, akan mendapat keturunan atau rizki.


“Mimpi tentang ular sendiri itu bisa ditafsir bermacam-macam. Antara melihat, disembur bisa dan digigit, itu berbeda,” jelas Wak Tomo, kala itu. “Tetapi semuanya itu kembali ke sini,” terangnya, sambil tangannya menunjuk ke dada. **Blog.dzaia-bs.com

APA SICH MIMPI ITU???


Hampir semua setuju kalau yang namanya mimpi itu adalah bunga tidur **apurie.com


Ada yang menganggapnya sebagai sarana "penerima wahyu", "petunjuk", "bunga mimpi" dan juga sekedar "movie" alam sadar kita yang tertahan, dari sebuah keinginan besar yang belum terwujud. Begitu banyak makna sebuah mimpi, hingga tak bisa diklasifikasikan sebagai satu kesimpulan yang mutlak adalah benar.


Adalah sebuah cerita cerita pengalaman berbagai orang, yang menerima mimpi sebagai satu petunjuk akan masa depannya. Biasanya mereka mereka tersebut mendapat "gift"/kelebihan/indra ke-6 yang tak terduga sebelumnya, namun menjadi satu penerimaan yang biasa.


Seorang teman, beberapa kali bermimpi akan sesuatu yang dia sendiri tak tahu maksudnya, hingga beberapa kejadian, menariknya ke analisa mimpi yang diterimanya. Kebetulan kah?
Siapa saja yang "kedapatan mimpi" ini, dan kepada siapa sebuah mimpi itu ditujukan?


Wah, pertanyaan yang aku sendiri tak bisa menjawabnya. Karena bila ada seseorang yang siap menjawabnya, tentu aku malah ingin banyak kembali bertanya. Buatku ini termasuk ilmu metafisika. Tak terjamah oleh fikiranku, namun sebuah mimpi bisa berarti banyak pesan kepada penerimanya.


Mimpi adalah mainan tidur tetapi kadang-kadang mimpi memberi alamat atau pertanda kepada seseorang tentang sesuatu perkara yang bakal terjadi di sekeliling mereka. **Harizamry


Beberapa tafsiran mimpi banyak disajikan dalam buku buku dan juga artikel. Beberapa mempercayainya sebagai satu gambaran petunjuk, sebagian menganggapnya sebagai angin lalu dan tidak memperberatnya.


Kamu Akan Lupa 90% Dari Mimpimu **Robert-id.com


Teringat, ketika kita terbangun dari tidur, dan merasakan sesuatu hal yang bisa, seakan tak pernah merasakan satu kejadian apapun ketika terlelap. Namun di saat siang hari tiba atau menjelang sore, lamunan itu membuka ingatan kita akan cerita mimpi yang berlangsung semalam. Walau terpotong potong, dahi mulai "berkerinyut" seakan mencoba mengingatnya dengan keras, sambungan sambungan cerita mimpi yang terpecah pecah.



Imam Ibnu Sirin, dalam bukunya Tafsir Mimpi Menurut Islam, berkata:
Tidak semua mimpi dapat ditafsirkan makna yang terkandung didalamnya. Ada kalanya mimpi bagaikan angin lalu namun ada yang benar-benar menjadi kenyataan. **Serenapowers.com


Adakah kalian merasakan, sebuah mimpi yang begitu menekan, menyeramkan dan memacu debar jantung begitu keras, namun sesaat terbangun, sisa debaran itu masih ada? Sosok manusia itu terdiam sejenak, mencoba merenungkan kejadian apa yang baru saja dialaminya. Bersyukur bahwa, semua hanyalah mimpi, yang tak ingin ia lanjutkan, apalagi menjadi kenyataan.


Mimpi punya arti atau tidak tergantung siapa yang menilai dan mengartikannya **Priandoyo.wordpress.com-atakeo comment.


Semua orang pernah bermimpi. Bahkan, bila kita tertidur, dengan suara suara yag masih mengusik alam bawah sadar *seperti siaran tv atau musik radio* ..akan mempengaruhi "kisah" cerita mimpi yang berlangsung. Seakan akan, kita terhanyut dalam adegan scene yang ada. Apapun bisa terjadi. Ketika di tivi, memutar kisah tentang kepahlawanan seorang cowboy, tak menutup kemungkinan, kita adalah tokoh utama dalam frame cerita. Atau bahkan menjadi musuhnya, sekedar "penonton", atau menjadi tokoh yang tertindas.
Tak perlu dirundung duka, bila kedapatan bermimpi buruk. Atau bersuka, ketika bermimpi manis. Semua mimpi diharapkan bisa menjadi petunjuk baik bagi penerimanya. Namun tak selalu akan menjadi baik, bila kita sendiri tak bisa mengontrol perilaku kita.


Mimpi datang dan pergi tanpa bisa dihindari. Ia datang membawa pesan, membawa cerita, mewujudkan impian impian yang berkesampaian, melambangkan hati dan fikiran, mengenang masa lalu yang seakan terlupakan, atau media kerinduan seseorang nan jauh.
Mimpi pergi begitu saja, terlupakan, hingga terbangun tak satupun yang tertinggal dalam ingatan.


Bertahun tahun manusia mencoba menafsirkan mimpi mimpi, hingga rumusan terkumpul dalam lembaran lembaran buku. Siapapun bisa mengartikannya secara bebas tanpa harus terpaku dengan definisi yang sudah tercantum.


Tersebutlah pesan orang tua kita dahulu, ..
Sebutkan bait bait doamu, sebelum tertidur. Renungkan kembali, apa yang sudah kita lakukan untuk hari ini. Sampaikan ucapan terimakasih kepada Tuhan, bahwa kemudahan dan kenikmatan menjalani hari, tak akan terjadi tanpa KUASANYA. Ampunkan kesalahan dan kekurangan orang orang terdekat dan terkasih, demi kebaikan esok hari. Mohon perlindungan pada NYA .. ketika mata ini mulai terantuk lelah .. Karena IA tak pernah tertidur..


Selamat mimpi kawan ..

6 Fans Berat:

tammi prasetyo mengatakan...

hmm
pernah mimpiin seseorang
kemudian gue ketemu sama seseorang itu
ketemu duluan di mimpi
baru di dunia nyata
weird, huh?
hehe

Kuyus is cute mengatakan...

itu artinya firasat gak tam .. ??
eh kayak dukun gue jadinya !@#$%&*

Republik Gaptek mengatakan...

Mimpi? yang bagu2 gue inget..Yang jelek2 gue lupain?

Kuyus is cute mengatakan...

kalo gitu .. gue doain, lu mimpi in gue dech .. soale .. pan gue cute en maniz .. ke ke ke *maksa mode on*

Anonim mengatakan...

sayah percaya mimpi..buktinya.. mimpi saya kebanyakan jadi kenyataan lho

Fajar Indra mengatakan...

mimpi... manusia nggak bisa hidup tanpa mimpi kan? even itu adalah mimpi jorok sekalipun hehehehe...

our dream is our spirit in our life...

salam kenal,

^_^